Motor Dimodifikasi, Puluhan Remaja Diamankan

Motor Dimodifikasi, Puluhan Remaja Diamankan
Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Birggita Atvina memberikan pembinaan ke remaja yang terjaring dalam razia balap liar

PEKANBARU - Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar razia aksi balap liar, di sejumlah ruas jalan, Minggu (20/8) dinihari. Dalam razia tersebut petugas berhasil mengamankan puluhan pemotor yang tidak memiliki kelengkapan dalam berkendara. 

Razia digelar disejumlah titik, diantaranya Jalan Jenderal Sudirman di sekitar Happy Puppy, Jalan Cut Nyak Dien, Jalan Arifin Ahmad sekitar SPBU, Jalan Tuanku Tambusai, dan Jalan Diponegoro.

Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Birggita Atvina Wijayanti mengatakan, ada 30 sepeda motor yang berhasil diamankan petugas. Mereka yang terjaring tidak dapat menunjukkan surat-surat kendaraan. 

"Kemudian ada juga sepeda motor yang menggunakan knalpot brong, dan tidak melengkapi kelengkapan kendaraan," kata Kompol Birggita. 

Ia menuturkan, razia dilakukan dalam upaya mengantisipasi gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas). Razia digelar bersama tim gabungan dari Polresta Pekanbaru, dan Polsek setempat. 

Petugas fokus melakukan razia pada beberapa titik rawan aksi balap liar dan terjadinya kriminalitas jalanan. 

Birggita menyebut, bahwa seluruh sepeda motor yang diamankan telah dibawa ke Satlantas Polresta Pekanbaru untuk diberikan tindakan hukum berupa surat tilang.

"Kami sudah mengamankan puluhan sepeda motor di Satlantas Polresta Pekanbaru untuk ditindaklanjuti dengan surat tilang," ungkapnya. 

Para pengendara yang terjaring, mayoritas sepeda motor yang dikendarai oleh para remaja. Mereka melakukan modifikasi pada sepeda motor tersebut. 

"Sepeda motor ini telah dimodifikasi, termasuk penggunaan knalpot brong, serta tidak memiliki kelengkapan surat kendaraan dan kelengkapan lainnya," ulasnya. 

Pihaknya mengimbau kepada masyarakat, terutama para orang tua, untuk lebih memperhatikan anak-anak mereka saat berkendara di malam hari, terutama saat larut malam.***

#Kejadian

Index

Berita Lainnya

Index