Tunggu Paparan Tim Kajian, Pengelolaan Sampah di Pekanbaru Segera Beralih ke BLUD

Tunggu Paparan Tim Kajian, Pengelolaan Sampah di Pekanbaru Segera Beralih ke BLUD
Kendaraan angkutan sampah DLHK Pekanbaru mengkut sampah ke TPS

PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, tengah mempersiapkan rencana pengelolaan sampah menggunakan sistem Badan Layanan Umum Daerah (BLUD). Jika dimungkinkan, pengelolaan sampah mulai tahun depan bakal gunakan BLUD. 

Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru, Muhammad Jamil mengatakan, bahwa Pj Walikota beberapa waktu lalu sudah membentuk tim kajian. Tim ini mengkaji pengelolaan sampah menggunakan BLUD. Mereka juga mempersiapkan peralihan pengelolaan sampah ke sistem BLUD. 

"Tim ini mengkaji pengelolaan sampah kota kedepannya. Jadi kita belum dapat informasi (hasil kajian) dari tim yang dibentuk," kata Muhammad Jamil, Senin (3/10/2022).

Menurutnya, pemerintah kota masih menanti hasil kajian untuk persiapan membentuk BLUD. Jamil menyebut, jika sudah terbentuk BLUD, maka pemerintah kota tidak lagi menggunakan pihak ketiga seperti pengelolaan saat ini. 

"Kapan pelaksanaannya, tentu kita tunggu hasil paparan dari hasil kajian dari tim tersebut," pungkasnya.***

#Pemerintahan

Index

Berita Lainnya

Index