Musim Hujan Diprakirakan Sampai Akhir April

Musim Hujan Diprakirakan Sampai Akhir April
Ilustrasi | net

PEKANBARU - Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang kerap mengguyur Kota Pekanbaru pada sore dan malam hari, diprakirakan berlangsung sampai akhir April mendatang.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (Kalaksa BPBD) Kota Pekanbaru Zarman Candra mengatakan dari informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) setempat, saat ini Kota Pekanbaru memang masih berada pada musim hujan.

"Kalau berdasarkan BMKG, April ini masih hujan. Hujan diselingi panas juga," kata Zarman Candra, Kamis (25/5). 

Meski kerap diguyur hujan, namun BPBD Pekanbaru menyatakan belum ada laporan pemukiman warga yang direndam banjir hingga saat ini. 

"Kalau untuk banjir belum ada info. Insyaallah aman," terang Zarman. 

Begitu juga dengan kebakaran lahan, walaupun suhu cukup panas pada siang hari, tapi hingga kini belum ada lahan di wilayah setempat yang terbakar.

"Alhamdulillah aman. Untuk kebakaran (lahan) aman," ungkapnya. 

Meski demikian, masyarakat diimbau tetap waspada terhadap kondisi cuaca Kota Pekanbaru yang berubah-ubah saat ini. Masyarakat mesti mewaspadai ancaman cuaca ekstrem karena peralihan dari panas ke hujan cukup cepat.

Pemerintah kota bersama instansi terkait juga mengantisipasi adanya ancaman kebakaran lahan. Mereka juga sudah menyiagakan personel gabungan untuk mencegah lahan terbakar.

Berita Lainnya

Index