PEKANBARU - Sekolah Dasar (SD) Negeri 35 di Jalan Sekolah, Kelurahan Tirta Siak, Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru dilalap si jago merah, Jumat (18/3/2022) malam.
Kapolsek Payung Sekaki, Iptu Bayu Ramadhan Efendi menjelaskan peristiwa kebakaran tersebut berhasil membakar satu petak rumah semi permanen dan tiga ruang kelas.
"Benar telah terjadi kebakaran di SDN 35 Pekanbaru. Api berhasil membakar tiga ruang kelas dan satu petak rumah," kata Kapolsek, saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Sabtu (19/3/2022).
Disampaikan Bayu, beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun dugaan sementara kebakaran terjadi akibat adanya korsleting listrik.
"Beruntung tidak ada korban jiwa. Kebakaran diduga karena korsleting arus pendek," jelas Bayu.
Dijelaskan Iptu Bayu peristiwa itu berawal sekitar pukul 19.15 WIB saat salah seorang saksi mata, Bintang berada di rumahnya yang tidak jauh dari TKP.
Tiba-tiba Bintang mendengar adanya suara ledakan dari rumah korban Hj Idris. Mendengar hal tersebut, Bintang kemudian keluar dari rumah untuk mengecek apa yang terjadi.
"Setelah saksi ini keluar dari rumah, dirinya sudah melihat adanya kobaran api mulai membesar," lanjutnya.
Melihat hal itu, Bintang kemudian memanggil warga sekitar untuk meminta pertolongan untuk segera menghubungi pemadam kebakaran.
"Sekitar pukul 20.10 WIB, rekan kita dari Damkar turun. Sebanyak 3 unit mobil Damkar dengan 10 personil turut memadamkan api," paparnya.
Berkat upaya keras dari petugas pemadam kebakaran, personel Polsek Payung Sekaki serta warga sekitar pukul 21.10 WIB api berhasil dipadamkan.
"Untuk kerugian belum bisa ditaksir. Tim sudah memasang garis polisi di TKP untuk penyelidikan lebih lanjut penyebab kebakaran," tutup Kapolsek.***