PEKANBARU--Satu persatu kamera pengawas atau CCTV sudah dipasang di sejumlah titik Kota Pekanbaru. Kamera tersebut bakal mengawasi ruang publik kota.
Ada sekitar 35 CCTV baru yang sudah terpasang di sejumlah lokasi. Titik tersebut di antaranya dekat Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru, Jalan Jendral Sudirman.
Mereka juga memasang CCTV di bundaran Kantor Gubernur Riau, Sukaramai Trade Centre serta dekat Gelanggang Remaja. Ada juga CCTV yang terpasang di Jalan Kaharuddin Nasution.
Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfotiksan) Kota Pekanbaru berkolaborasi dengan Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru memasang CCTV tersebut. Adanya CCTV ini juga bertujuan mencegah terjadinya aksi kriminalitas di ruang publik.
"Selain di ruang publik, ada juga di beberapa persimpangan jalan, bisa membantu mengawasi lalu lintas," terang Plt Kepala Diskominfo Pekanbaru, M.Syuhud, Senin (20/10).
Syuhud menambahkan bahwa pemasangan CCTV terus berlanjut. Ia menyampaikan bahwa jumlah CCTV baru yang terpasang keseluruhan bisa mencapai 90 unit.
Dirinya menyampaikan bahwa pemasangan CCTV berlangsung hingga awal November 2025 mendatang. Ia menyebut bahwa pemasangan ini seiring rampungnya aplikasi super dari pemerintah kota.
"Kita berupaya pemasangan ini bisa tuntas, agar bisa terhubung ke aplikasi. Masyarakat pun bisa melihatnya," pungkasnya.