Sopir Positif Narkoba, Pajero Tabrak Pembatas Jalan

Sopir Positif Narkoba, Pajero Tabrak Pembatas Jalan
Mobil Pajero yang dikemudikan ER tersangkut di median jalan usai tabrakan

PEKANBARU - Satu unit mobil Mitsubishi Pajero Sport berwarna hitam, dengan nomor polisi BM 17 AL menabrak pagar besi median Jalan Jendral Sudirman, Ahad (1/10) malam.

Kecelakaan tunggal itu tidak jauh dari Pos Gurindam 1, depan Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau. Mobil ini dikemudikan oleh seorang pria inisial ER.

Pengemudi dan kendaraannya langsung dievakuasi petugas untuk menghindari kemacetan. Bagian depan mobil alami kerusakan cukup parah karena menghantam besi pembatas jalan. 

Akan tetapi pengemudi diamankan ke Polresta Pekanbaru sebab pria itu diduga mengkonsumsi narkoba dan inilah yang menjadi sebab kecelakaan tersebut.

"Sementara pengendara dan kendaraan kami amankan di Polresta Pekanbaru. Kemudian untuk tes urine sendiri diawali dengan hasil positif," kata Kasatlantas Polresta Pekanbaru Kompol Birgitta Atvina Wijayanti, Senin (2/10).

Ia menuturkan, peristiwa kecelakaan tunggal ini terjadi pukul 19.25 WIB. Pengemudi mobil diketahui berasal dari Rokan Hulu. ER mengemudikan mobil ini melaju dari arah selatan atau arah bandara menuju pusat kota. Diduga karena sedang di bawah pengaruh narkoba, ER hilang kendali dan mengalami tabrakan.

Mobil menabrak pagar besi pembatas jalan hingga naik ke median jalan. Sementara ER hanya mengalami luka ringan dan diamankan oleh pihak Satlantas untuk diserahkan ke Satresnarkoba Polresta Pekanbaru. 

Namun, pihaknya belum bisa memastikan seperti apa tindaklanjut pengamanan. Yang jelas kata Birgitta, terhadap pengemudi diserahkan ke Satresnarkoba untuk penindakan lanjut.

"Namun untuk positifnya seperti apa akan kami serahkan ke pihak Satresnarkoba untuk tindak lanjut seperti apa," pungkasnya.***

Berita Lainnya

Index