PEKANBARU - Program pemeriksaan kesehatan gratis (PKG) di Kota Pekanbaru, telah diakses ratusan masyarakat. Mereka mulai memanfaatkan program ini sejak diluncurkan pada awal Februari 2025.
Masyarakat yang sedang berulang tahun melakukan screening kesehatan gratis diwaktu yang bersamaan. Pemeriksaan kesehatan ini berlangsung di 21 Puskesmas di Pekanbaru.
Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru, mendata jumlah peserta PKG yang sudah jalani pemeriksaan kesehatan di puskesmas sebanyak 341 orang. Kebanyakan yang ikut dalam PKG ini merupakan calon pengantin atau catin.
"Jumlah catin di Pekanbaru yang sudah menjalani pemeriksaan sebanyak 198 orang," kata Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Fira Septiyanti, Selasa (25/2).
Ia menuturkan bahwa layanan PKG terus berjalan sampai saat ini. Ia memastikan program ini berjalan dengan baik sehingga masyarakat bisa mengakses layanan ini di puskesmas.
Nantinya masyarakat bisa langsung jalani pengukuran tinggi dan berat badan. Mereka lantas mendaftar untuk mendapatkan paket peserta pemeriksaan kesehatan gratis.
Awalnya pasien ke laboratorium untuk ambil sampel darah. Puskesmas ini melayani pemeriksaan HB, gula darah, asam urat, kolesterol hingga hepatitis B.
Kemudian pasien jalani pemeriksaan di poli gigi. Lalu pemeriksaan lanjutan di IGD untuk pemeriksaan kondisi jantung serta screening kesehatan.
"Sosialisasi terus kita laksanakan, begitu juga program yang mendukung kegiatan ini terus berjalan," terangnya.
Dirinya menyebut bahwa semua kebutuhan untuk program ini sebagian besar sudah tersedia. Apabila memang belum tersedia tentu bakal digesa proses pengadaannya.
Proses pengadaan Bahan Medis Habis Pakai (BMHP) masih berjalan. Ia mendorong proses pengadaannya bisa cepat tuntas.
"Kita pastikan masyarakat yang mendapat layanan PKG terlayani dengan baik," pungkasnya.